Lubuk Pakam, Garuda News Portal - Menciptakan generasi berkualitas dan tangguh merupakan tanggungjawab keluarga sakinah. Sebab dalam keluarga sakinah itu terdapat Mawaddah warahmah.
Hal itu, disampaikan Anggota Komisi VIII DPR RI Fraksi PKB H. Ashari Tambunan saat membuka acara sosialisasi Keluarga Sakinah Dalam Menciptakan Keluarga Berkualitas, di aula Cadika Pramuka Lubuk Pakam, baru-baru ini.
Menurutnya, peran ibu sangat menentukan dalam upaya membina dan menciptakan generasi berkualitas, tangguh, bermoral dan religius.
"Serang ibu merupakan pembina pertama untuk anaknya, agar mengenal nilai-nilai religius, nilai-moral. Pembinaan itu tentu ditanamkan sejak kecil", ujar mantan Ketua PWNU Sumatera Utara ini.
"Ibulah yang pertama mengajari kita makan harus baca bismillah,ibu jugalah yang mengajarkan pertamakali masuk kamar mandi, melangkah dengan kaki kiri", sambungnya.
"Orang tua juga yang menjadi orang pertama yang membentengi anaknya, agar tidak terjebak penyalah gunaan narkoba dan pergaulan bebas", lanjutnya.
Menurutnya, orang tua yang mampu melakukan itu, tentu keluarga yang sakinah. Yang penuh perhatian, rasa kasih sayang dan saling ada keterbukaan.
Acara tersebut merupakan kegiatan kemitraan antara anggota komisi VIII DPR RI dengan Kementerian Agama Republik Indonesia.
Hadir dalam acara tersebut Kabid Penmas Kanwil Kemenag Sumatera Utara H Muslim, Kakan Kemenag Deli Serdang H. Sarifuddin Daulay dan hadir juga beberapa Kepala KUA, penyuluh dan tokoh masyarakat. Red
0 Komentar